India Mulai Tertarik Berinvestasi di Indonesia
Dari kiri ke kanan: Direktur Sankalp Aparajita Agrawal, CEO of Intellecap Nisha Dutt, Co-founder & Chairman of Aavishkaar Vineet Rai, Partner at Aavishkaar En Venkat, dan Head of DBS Foundation Singapore Patsian Low saat konferensi pers di Shangri-La Hotel Jakarta Pusat, hari Kamis (19/11). (Foto: Diah A.R)
JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Iklim investasi di tengah melambatnya perekonomian Indonesia saat ini nampaknya tidak berdampak negatif bagi Indonesia. Nisha Dutt, CEO Intellecap yang merupakan perusahaan asal India dan Kenya mengatakan saat ini perekonomian Indonesia menunjukkan perkembangan dan potensi pasar maupun bisnis yang besar.
“Seperti yang kita ketahui, dalam beberapa waktu terakhir, perekonomian Indonesia menunjukkan perkembangan yang besar. Indonesia memiliki potensi perkembangan pasar dan bisnis yang besar dengan pertumbuhan startups dan konsumen kelas menengah yang juga melonjak tinggi,” kata Nisha dalam konferensi pers Sankalp Forum di Hotel Shangri-La Jalan Jenderal Sudirman Jakarta Pusat, hari Kamis (19/11).
“UKM Indonesia menjadi salah satu kontributor GDP tertinggi dibandingkan dengan negara tetangganya di ASEAN sebanyak 30-60 persen, membuat banyak yang tertarik untuk berinvestasi.”
View full article